𝐒OSIALISASI 𝐒𝐎𝐓𝐇 𝐄MAS
Kamis, 09 Januari 2024 telah dilakukan sosialisasi dimana membahas program Sosialisasi SOTH Emas.
Sosialisasi SOTH Emas adalah kegiatan yang bertujuan untuk menyampaikan informasi mengenai Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) BKB Emas kepada orang tua balita. SOTH BKB Emas merupakan program dari Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Sosialisasi ini dilakukan di Balai Desa Duyung yang di ikuti oleh Lurah beserta jajaran, kader kesehatan dan anggota yang menjadi sasaran sosialisasi.
Kegiatan sosialisasi SOTH Emas bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan orang tua dalam mengasuh anak. Hal ini diharapkan dapat membantu mengoptimalkan tumbuh kembang dan pembentukan karakter positif anak.
Kegiatan SOTH BKB Emas dapat meliputi: Penyampaian materi pembelajaran, Pemeriksaan kesehatan, Praktek keterampilan, Senam, Permainan.